Jumat, 16 Juni 2017

Khidmah Kepada Guru

Khidmah Kepada Guru
Oleh : Joyo Juwoto

Dalam dunia santri khidmah kepada guru adalah adab dan akhlaq yang dijunjung tinggi, tidak heran memang, karena santri diajari adab-adab dalam menghormati guru dan ilmu.

Dalam sebuah hikmah dikatakan Al adabu Fauqal Ilmi, adab itu di kedudukannya atas Ilmu pengetahuan.

Khidmat kepada guru adalah kunci keberhasilan dan keberkahan ilmu si santri. Banyak kita mendengar kisah santri yang berhasil karena begitu tawadhu dan khidmah kepada gurunya.

Derajad seorang guru, diletakkan lebih tinggi dari orang tua, karena seorang guru mempunyai tugas yang berat, untuk mengurusi jiwa dan raga seorang murid. Dalam sebuah maqalah dikatakan :
اقدم أستاذي على نفس والدى#و إن نالني من والد الفضل و الشرف
Artinya : 
"
Aku lebih mengutamakan guruku melebihi orangtuaku sendiri # meski hakekatnya aku mendapat keutamaan dan kemulyaan dari orangtuaku"

Dalam sebuah maqalahnya Imam Ali Bin Abi Thalib juga berkata : Ana Abdu Man 'allamanii Harfan Waakhidan" Saya sanggup menjadi budaknya orang yang mengajar saya, walaupun hanya satu huruf"
Demikianlah, betapa besar dan agungnya penghormatan dan khidmah seorang ahli ilmu kepada para guru dan alim ulama. Tidak heran jika seorang yang ahli ilmu sangat menghormati dan berkhidmah kepada gurunya.

Oleh karena itu, agar ilmu yang kita peroleh manfaat dan barakah hendaknya kita berkhidmah dengan guru-guru kita. Karena khidmah kepada ahli ilmu adalah kunci keberkahan ilmu yang kita dapatkan. Aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar