Tak terasa hari ini adalah hari ketiga workshop TIK masuk pesantren. Hitam putih, pahit manis, mata merah mengantuk, senyum, tawa, haus, lapar, makan senampan bersama telah kita rasakan. begitulah memang hidup penuh dinamika dan hampir selalu berpasang-pasangan. Kita lah yang harus memilih dan memilahnya dan kita juga yang akan mengapresiasikan hidup itu sendiri sesuai dengan cara pandang kita. Semoga segala sesuatunya kita pandang dari segi baiknya dan dari segi manfaatnya agar kita bisa mengambil hikmah dari semua yang telah kita lalui bersama.
Kawan-kawan, para shobat dan ashab dalam lingkar sedulur Majelis Muwasholah Baina Ulama-il Muslimin dari pesantren-pesantren di wilayah Kabupaten Tuban, Bojonegoro, Lamongan, dan Gresik terima kasih dan senang rasanya bisa bertemu dan berkenalan dengan antum semua. Semoga pertemuan ini membawa manfaat dan berkah skita erta menambah akrabnya hubungan kita dan semoga ilmu yang telah di share oleh para Relawan TIK yang digawangi oleh Mas Novi yang full semangat dan senior-senior dari Universitas Pembangunan Nasional Surabaya dapat kita manfaatkan bersama guna menapaki dan membekali diri di era cyber ini. Tidak lupa juga mari kita ucapkan terima kasih yang mendalam kepada pihak Telkom yang telah memfasiltasi acara workshop ini.
Dan tentunya kita juga harus berterima kasih ngaturaken sembah suwun dumateng pengasuh pondok pesantren Langitan Tuban Romo Yai K.H. Abdullah Habib Al Faqih dan segenap Kang-kang santrri Langitan yang dengan penuh keikhlasannya telah menyediakan tempat dan segala sesuatunya demi suksesnya acara workshop ini. Dan sebuah kehormatan besar bagi saya tentunya, bahwa inilah sejarah dalam hidup saya dapat nyantri di Langitan walau hanya sebentar.
Demikian yang mungkin dapat saya bagikan buat teman-teman semua. Salam Paseduluran dariku "Santri ASSALAM Bangilan Tuban" JWT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar