Senin, 16 Januari 2017

Blogger Tuban : Gerakan Nitizen Untuk Tuban Anti Hoax

Blogger Tuban : Gerakan Nitizen Untuk Tuban Anti Hoax
Oleh : Joyojuwoto

Untuk mendukung gerakan Masyarakat Indonesia Anti Hoax,  blogger Tuban melouncing program Gerakan Nitizen Untuk Tuban Anti Hoax. Program ini diikuti oleh sekitar tujuh penulis yang tergabung di group komunitas blogger Tuban. Tema yang ditulis tersebut kemudian diposting di blognya masing-masing blogger, kemudian tulisan itu diunggah dan disebarkan secara luas di media sosial, baik melalui facebook, twitter, instagram secara bersama pada hari Ahad kemarin (15/1/2017).

Program ini digagas oleh komunitas blogger Tuban atas usulan dari Mas Fakhruddin seorang blogger Tuban yang kini tinggal di Jakarta. Menurut Mas Fakhruddin, “Blogger harus berada di barisan terdepan untuk melawan segala bentuk hoax yang ada di media sosial.” begitu tutur blogger kelahiran Kapu Merakurak.

Selain itu dalam artikel yang saya tulis sendiri, terdapat point yang menyebutkan bahwa seorang blogger harus bisa memberikan contoh bersosial media yang baik dan sehat, dengan cara menghindari membagikan, mengelike, mengomentari dan memberikan respon terhadap konten-konten yang tidak jelas sumbernya.” Begitu kira-kira garis besarnya.

Gerakan Nitizen Untuk Tuban Anti Hoax ini memiliki tujuan dan harapan agar masyarakat Tuban khususnya sadar akan bahaya hoax, sehingga masyarakat selektif dalam memilih konten berita, baik di berita yang ada dunia maya maupun di dunia nyata.  

Selain itu program ini juga diharapkan bisa mengedukasi masyarakat agar dalam bersosial media tidak mudah mempercayai suatu berita sebelum melakukan tabayun, cek dan ricek terlebih dahulu dari sumber yang terpercaya.

Adapun tulisan dari para blogger yang kemarin di posting untuk Gerakan Nitizen Tuban Anti Hoax adalah sebagai berikut :



Demikian sedikit sumbangsih dari komunitas blogger Tuban untuk masyarakat anti hoax, semoga ada manfaatnya. 

2 komentar: