Sabtu, 22 Januari 2011

RPP seni Budaya Kelas VII Semester 1


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP )


Sekolah                                   :
Mata Pelajaran                        : Seni Budaya/Seni Kaligrafi
Kelas/Semester                        : VII ( tujuh )/1 ( satu )
Alokasi Waktu                        : 22 jam pelajaran ( 11 x pertemuan )
Standar Kompetensi               : 1. Mengapresiasikan Seni Kaligrafi
Kompetensi Dasar                   : 1.3. Mempelajari dan menguasai khot Naskhi serta membuat qalam/alat tulis kaligrafi
      
A.    Tujuan Pembelajaran
Siswa mampu untuk          :
1.      Meraut pensil menjadi qalam/alat tulis kaligrafi
2.      Menggunakan qalam dengan benar
3.      Menulis huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidah penulisannya
4.      Menulis dan menyambung huruf-huruf  hijaiyah baik di depan, di tengah, maupun di akhir kata


B.     Materi Pembelajaran      :
1.      Latihan menulis huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan qalam/alat tulis kaligrafi yang terbuat dari pensil
2.      Pembelajaran dan penguasaan penulisan huruf-huruf  hijaiyah dari Alif sampai Ya’ dengan khot naskhi.
3.     Mempelajari cara menyambung huruf  perhuruf  hijaiyah, baik di depan, di tengah, maupun di akhir kata dengan khot naskhi.


C.    Metode Pembelajaran     : Praktek langsung dan mendengar aktif


D.    Skenario/Langkah-langkah  Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan pertama : mempelajari penulisan huruf Alif, Ba’, Jim, dan Dal
a.       Motivasi dan Apersepsi          :
Menjelaskan kepada siswa manfaat dan keutamaan belajar khot naskhi, tulisan yang bagus dicapai dengan keuletan dan ditunjang oleh qalam/alat tulis kaligrafi yang bagus.
b.      Kegiatan Inti   :
1.      Menjelaskan langkah-langkah pembuatan qalam/alat tulis kaligrafi dan diperagakan secara langsung
2.      Menjelaskan cara penggunaan qalam untuk menulis
3.      Menjelaskan dan memperagakan cara penulisan huruf-huruf hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya lagi dengan lebih detail
c.       Kegiatan Penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan kedua : mempelajari penulisan huruf Ro’, Sin, Shod, dan Tho’
a.       Motivasi dan Apersepsi
Menulis kaligrafi membutuhkan ketelitian dan perasaan yang bagus untuk menghasilkan hasil karya dan latihan diawal terasa berat dan akan semakin ringan seiring dengan intensitas latihan yang intensif
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara penulisan huruf-huruf hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya lagi dengan lebih detail
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan ketiga : mempelajari penulisan huruf ‘Ain, Fa’, Qof, dan Kaf
a.       Motivasi dan Apersepsi
Menulis kaligrafi adalah sarana pendidikan mencintai kebersihan dan keindahan, diharapkan bagi para guru kaligrafi agar memprioritaskannya.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara penulisan huruf-huruf hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya lagi dengan lebih detail
3.      Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.
Pertemuan keempat : mempelajari penulisan huruf Lam, Mim, Nun, dan Wau
a.       Motivasi dan Apersepsi
Sahabat ‘Ali bin Abi Tholib r.a. berkata : “Ajarkanlah anak-anak kalian Khot, karena ia adalah salah satu kunci pembuka rizqi”.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara penulisan huruf-huruf hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya lagi dengan lebih detail
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan kelima : mempelajari penulisan huruf Ha’, Lam Alif, Hamzah dan Ya’.
a.       Motivasi dan Apersepsi
Sahabat ‘Ali bin Abi Tholib r.a. berkata : “Ajarkanlah anak-anak kalian Khot, karena ia adalah salah satu kunci pembuka rizqi”.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara penulisan huruf-huruf hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya lagi dengan lebih detail
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan keenam : mempelajari cara menyambung huruf Ba’, Ta, Tsa’, Ya’, dan Nun beserta bentuk-bentuknya di depan kata
a.       Motivasi dan Apersepsi
Seni Kaligrafi adalah salah satu sarana tarbiyah
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara menyambungkan huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya kembali dengan lebih detail sampai siswa bisa mempraktekannya.
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan ketujuh : mempelajari cara menyambung huruf Ba’, Ta, Tsa’, Ya’, dan Nun, beserta bentuk-bentuknya di tengah kata
a.       Motivasi dan Apersepsi
Sesungguhnya jiwa menyukai dan condong kepada keindahan.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara menyambungkan huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya kembali dengan lebih detail sampai siswa bisa mempraktekannya.
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.
Pertemuan kedelapan : mempelajari cara menyambung huruf Ba’, Ta, Tsa’, Ya’, dan Nun, beserta bentuk-bentuknya di akhir kata
a.       Motivasi dan Apersepsi
Dengan seni manusia bisa mengeksplorasi apa yang dia pikirkan dan rasakan.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara menyambungkan huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya kembali dengan lebih detail sampai siswa bisa mempraktekannya.
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan kesembilan : mempelajari cara menyambung huruf,Jim, Ha’, dan Kho’ beserta bentuk-bentuknya di awal kata
a.       Motivasi dan Apersepsi
Dengan seni manusia bisa mengeksplorasi apa yang dia pikirkan dan rasakan.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara menyambungkan huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya kembali dengan lebih detail sampai siswa bisa mempraktekannya.
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan kesepuluh : mempelajari cara menyambung huruf,Jim, Ha’, dan Kho’ beserta bentuk-bentuknya di tengah kata
a.       Motivasi dan Apersepsi
Seni bisa memberikan inspirasi.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara menyambungkan huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya kembali dengan lebih detail sampai siswa bisa mempraktekannya.
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

Pertemuan kesebelas : mempelajari cara menyambung huruf,Jim, Ha’, dan Kho’ beserta bentuk-bentuknya di akhir kata
a.       Motivasi dan Apersepsi
Berikanlah kebahagiaan kepada orang yang antum cintai dengan hasil karya yang antum buat dengan tanganmu sendiri, karena jiwa condong dan menyukai suatu keindahan.
b.      Kegiatan inti
1.      Membagikan buku yang kemarin dikumpulkan
2.      Menjelaskan dan memperagakan cara menyambungkan huruf-huruf  hijaiyah dengan menggunakan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya, sedangkan siswa menirunya dan menanyakan bagian yang sulit, lalu guru menjelaskannya kembali dengan lebih detail sampai siswa bisa mempraktekannya.
c.       Kegiatan penutup
Memberikan pekerjaan asrama dan dikumpulkan untuk dinilai.

E.     Sumber belajar  
1.      Kitab Pelajaran Kaligrafi
2.      Peragaan Guru


F.     Penilaian    
                                      

Indikator
Teknik
Penilaian
Bentuk
Instrumen
 Instrumen
Mampu meraut pensil menjadi qalam/alat tulis kaligrafi

Menggunakan qalam/alat tulis kaligrafi dengan baik

Menulis huruf-huruf hijaiyah dengan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya

Menyambungkan huruf-huruf hijaiyah baik ketika diawal kata, di tengah, maupun di akhir kata dengan khot naskhi sesuai dengan kaidahnya.
Praktek langsung


Peragaan



Tes tulis




Tes tulis
Meraut pensil menjadi qalam/alat tulis kaligrafi

Praktek dan menuis di buku


Menulis huruf-huruf hijaiyah di buku tulis


Menulis huruf hijaiyah ketika di awal, di tengah dan di akhir kata.
Rautlah pensil menjadi qalam/alat tulis kaligrafi






Tulislah untuk tiap-tiap huruf hijaiyah dengan khot naskhi sebanyak minimal 5 kali

Tulislah bentuk-bentuk sambungan huruf yang ada di papan tulis minimal 5 kali !
                    

Contoh lembar penilaian seni Kaligrafi
Aspek-aspek yang dinilai
Kriteria Penilaian
1
2
3
4
5
        Kesesuaian tema





        Bentuk





        Ekspresi





        Teknik





        
       
Kriteria Penilaian :
 
  1 = sangat kurang
  2 = kurang
  3 = cukup
  4 = baik
  5 = sangat baik

Bangilan, .................., ...........
  
Mengetahui,
Kepala Sekolah                                                           Guru Mata Pelajaran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar